Metro, Jakarta - Satu unit rumah berlantai dua di Jalan Werdana RT 08 RW 01, Balimester, Jatinegara, Jakarta Timur, mengalami kebakaran. Rumah yang diketahui milik Fauzi Talip itu dibakar oleh adiknya sendiri. "Adik saya gangguan jiwa," kata Fauzi saat dihubungi Tempo, Sabtu, 18 Maret 2017.
Fauzi mengatakan, adiknya sudah gangguan jiwa selama puluhan tahun. Tanpa menyebutkan jenis kelamin adiknya, Ia menyebut usia adiknya itu kini sekitar 40 tahun. Saat hendak ditanya lebih lanjut ihwal kebakaran itu, Fauzi enggan menjelaskan dan mengatakan sedang di jalan.
Kepala Seksi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, mengatakan pihaknya baru menerima laporan terjadinya kebakaran itu pada pukul 20.25 WIB. "Pelapornya adalah Agung Sapri, petugas Satpol PP Kelurahan Jatinegara," kata Gatot.
Menurut dia, tak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Adapun kerugian materil diperkirakan mencapai lebih kurang Rp 30 juta. Pihaknya mengerahkan enam unit kendaraan pemadam kebakaran dan berhasil memadamkan kobaran api sekitar 15 menit. "Situasi terkini sudah padam," ujarnya.
FRISKI RIANA
0 Response to "Rumah di Jatinegara Dibakar Adik yang Mengidap Gangguan Jiwa"
Posting Komentar
Trims Atas Kunjungannya,
Silahkan Tinggalkan Jejak Anda Di Kolom Komentar Berikut Ini.