Metro, Jakarta - Kepolisian Sektor Tebet telah mengetahui kabar soal hilangnya siswi SMA asal Bogor bernama Fahrany Ramadhina, 17 tahun. Kapolsek tebet Komisaris Nurdin A. Rajman mengaku, pihaknya menduga Fahrany disekap di sebuah empat di wilayah Tebet.
Kendati demikian ia masih enggan membeberkan dimana lokasi tersebut.
"Sudah diketahui, tunggu saja," kata Nurdin saat dikonfirmasi, Jumat, 3 Maret 2017.
Nurdin menuturkan, pihaknya saat ini fokus melacak keberadaan Fahrani melalui pendekatan IT. Ia pun dibantu oleh Polres terkait. Hasil pelacakan sinyal ponsel Farhany menunjukkan gadis itu berada di suatu tempat komersial di Tebet.
"Sementara anggota di Polsek dan Polres sudah saya minta tolong ke sana, kami fokus dulu di IT," katanya.
Sebelumnya, ayah Fahrany, Agung Abdillah melaporkan kasus kehilangan anaknya ke Polresta Bogor dan Polsek Bogor Utara pada Kamis, 2 Maret 2017 malam. Fahrany yang seharusnya sudah pulang dari bimbel hingga larut malam belum juga sampai rumahnya.
Padahal sebelumnya Fahrany berkomunikasi dengan ibunya bahwa ia akan pulang naik ojek. Namun, pada malam harinya, Fahrany sempat menghubungi ayah dan pamannya via pesan singkat dan telepon. Ia mengatakan dirinya tengah disekap di ruang gelap dan meminta ayahnya menjemputnya.
Pihak keluarga juga sempat mencari Fahrany ke daerah Tambun, Bekasi. Sebab, Fahrany sempat mengirim lokasi ia berada melalui media Line ke temannya.
INGE KLARA SAFITRI
0 Response to "Farhany Hilang, Polisi Lacak Keberadaannya di Tebet"
Posting Komentar
Trims Atas Kunjungannya,
Silahkan Tinggalkan Jejak Anda Di Kolom Komentar Berikut Ini.